FirstIndonesiaMagz.id– PT Traktor Nusantara (Traknus) telah mengikuti kegiatan wawancara penjurian Indonesia CSR Excellence Award (ICEA) 2023 yang diselenggarakan oleh First Indonesia Magazine bersama PT Indonesia Popular Mandiri, pada Selasa (14/2).
ICEA 2023 merupakan kegiatan penilaian dan pemberian penghargaan (award) tahunan kepada perusahaan-perusahaan BUMN, BUMD, dan Swasta yang dinilai telah menjalankan program Corporate Social Responsibelity (CSR)/ Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL)/ Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL)/ Community Development terbaik.
Kegiatan ICEA 2023 ini dilalui dengan beberapa tahap yakni kegiatan wawancara penjurian dan penilaian dari para dewan juri, serta tahap final-nya perolehan penghargaan.
Pada saat kegiatan wawancara penjuriannya, Kepala Departemen SEHS Traknus, Pendi Setyawan menjelaskan terkait sustainability isu end challenge dan CSR yang dilaksanakan oleh Traknus.
Menurut Pendi, Sustainability isu end challenge ini erat kaitannya dengan perubahan iklim.
“Sebagaimana yang kita ketahui menurut riset Bappenas, Indonesia merupakan negara kepulauan yang sangat rentan dengan perubahan iklim,” ucap Pendi.
Pendi menyebut, terdapat risiko yang timbul akibat perubahan iklim di antaranya:
- Kelangkaan air
Meningkatnya tingkat banjir dan kekeringan yang parah akan memperparah kelangkaan air bersih
- Kerusakan ekosistem lahan
Secara ilmiah diprediksi bahwa kebakaran hutan yang parah akan sangat terjadi. Hal ini dapat menyebabkan hilangnya ekosistem, keanekaragaman hayati, dan perubahan biomasa.
- Kerusakan ekosistem lautan
Naiknya suhu permukaan laut menyebabkan punahnya terumbu karang, rumput laut, mangrove, beberapa keanekaragaman hayati dan ekosistem laut.
- Penurunan kualitas kesehatan
Banjir dapat menyebabkan penyebaran penyakit yang ditularkan melalui vektor dan kematian akibat tenggelam. Selain itu, kenaikan suhu dapat menyebabkan kematian akibat serangan panas .
- Kelangkaan pangan
Perubahan produksi bioma dan ekosistem dapat menyebabkan kelangkaan pangan bagi semua makhluk.
Akibat perubahan iklim tersebut yang menjadi salah satu hal untuk mendorong Traknus melaksanakan berbagai kegiatan CSR, seperti:
1. Traknus CSR Cerdas.
Dalam Traknus CSR cerdas, Traknus telah menyusun kurikulum pelatihan forklift level dasar. Trakanus juga mengajar dan diikuti oleh 100+ peserta dari tiga SMK Binaan Traknus (Hybrid).
Selain itu, Traknus juga mensupport pendidikan SMK dengan mendonasikan engine untuk praktek siswa dan mensupport program Matching Fund dengan Sekolah Vokasi Universitas Gajah Mada (UGM).
2. Traknus CSR Sehat
Traknus telah melakukan pemeriksaan kesehatan gratis kepada warga RW 03 dan RW 08 Kelurahan Jatinegara dan pelatihan kader posyandu lansia di lingkungan RW 03 Kelurahan Jatinegara serta memberikan bantuan peralatan kesehatan bagi posyandu lansia RW 08 Kelurahan Jatinegara.
3. Traknus CSR Rindang
Traknus melakukan penanaman lebih dari 1000 pohon pada tahun 2022 di wilayah Banjarmasin, Jakarta dan Pekanbaru.
4. Donasi
Traknus aktif berdonasi dengan memberikan donasi peralatan dan pelatihan teknisi handphone dan juga teknisi AC. Bukan hanya itu saja, Traknus juga aktif berdonasi hewan qurban.
“Yang terbaru kami juga mengirimkan relawan dan berdonasi pembangunan sumur bor serta instalasi saluran air ke mushola warga terdampak gempa Cianjur,” tutur Pendi.
Sebagai perusahaan distributor peralatan berat terkemuka dan terlengkap di Indonesia yang menyediakan solusi untuk kebutuhan sektor industri, pertanian dan juga pembangkit listrik, Traknus selalu berupaya memberikan pelayanan terbaik dalam memenuhi permintaan pelanggan. Selain itu, Traknus juga senantiasa melakukan kegiatan CSR sebagai bentuk upayanya peduli terhadap lingkungan dan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
NZ