firstindonesiamagz.id – Kabar duka datang dari keluarga besar Tjahjo Kumolo. Tjahjo Kumolo sendiri menjabat sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB).

Tjahjo Kumolo diketahui telah meninggal dunia di RS Abdi Waluyo sekitar jam 11 siang tadi, Jumat (1/6/2022).

Jenazah Tjahjo Kumolo akan diboyong ke rumah duka di Widya Chandra.

“Sekarang masih di RS Abdi Waluyo. Akan dibawa ke rumah dinas di Widya Chandra IV No. 22,” kata politikus PDIP Eva Sundari.

Selanjutnya Jenazah Tjahjo Kumolo direncanakan akan dimakamkan di Kalibata.

“Abis ini mau disemayamkan dulu di rumah dinas baru dimandikan kemudian akan disalatkan di masjid kantor Menpan RB. Setelah itu mungkin habis Ashar atau setelah disalatkan disemayamkan di Kalibata,” tutur anak pertama Tjahjo, Rahajeng Widyaswari, diperoleh dari detik.com.

Rahajeng juga menyebutkan, ayahnya ini sempat dirawat intensif selama 2 Minggu lebih.

Rahajeng menambahkan bahwa sang ayah juga mengalami infeksi yang menyebar hingga paru-paru.

“Ada infeksi yang menyebar sampai ke paru-parunya,” ucap Rahajeng.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here